27 Tahun Perjalanan, Inilah 10 Fakta Unik & Gila Dari Mortal Kombat!

Membahas deretan game fighting paling fenomenal, tentu tak lengkap rasanya bila tak memasukan nama Mortal Kombat didalamnya. Hadirkan kekerasan eksplisit sebagai daya tarik utama, franchise game fighting ini berani keluar dari zona nyaman dan kerap kali mengundang kontroversi.

Namun siapa sangka, berkat daya tarik utamanya tersebut, Mortal Kombat tetap mampu bertahan hingga 27 tahun lamanya di ranah industri game. Dibalik kesuksesannya tersebut, tentunya Mortal Kombat punya segudang fakta menarik yang sayang untuk dilewatkan dan mungkin belum kalian ketahui, berikut ini adalah fakta teraneh & gila dari franchise Mortal Kombat.

10. Publisher Sekaligus Developer Mortal Kombat Telah Gulung Tikar

Berdiri sejak tahun 1952, Midway Games bisa dibilang salah satu publisher sekaligus developer tertua di jagat industri game. Namun sayangnya, perusahaan tersebut mengalami kebangkrutan dan terpaksa gulung tikar pada tahun 2009 silam.

Hutang yang begitu menumpuk serta kegagalan melalui game Mortal Kombat vs. DC Universe membuat mereka mengalami kebangkrutan. Tetapi untungnya, Midaway beserta seluruh asetnya berhasil diakuisisi oleh Warner Bros, dan tentunya membuat Mortal Kombat tetap “hidup” hingga sekarang melalui tim baru NetherRealm Studios.

9. Mortal Kombat Pertama Hanya Dikerjakan Oleh 5 Orang Dalam 10 Bulan

Pada tahun 1992, John Tobias & Ed Boon mulai menciptakan Mortal Kombat pertama, namun tim yang mereka miliki hanya berjumlah 5 orang. Ed Boon menangani basis pemrograman, John Tobias dan seorang rekannya menangani urusan grafis, sementara 2 lainnya menangani urusan audio. Hebatnya, walaupun ditangani hanya oleh 5 orang saja, Mortal Kombat mampu terselesaikan dalam kurun waktu 10 bulan saja dan akhirnya resmi dirilis di tahun 1992.

8. Judul “Mortal Kombat” Dicetuskan Oleh Seorang Desainer Pinball

Pada awalnya, Ed Boon telah merencanakan judul game fighting yang tengah ia kerjakan tersebut, ia mempersiapkan 2 judul, yaitu Kumite & Fatality. Namun uniknya, 2 bulan sebelum tanggal perilisan ia mengubah rencananya tersebut berkat usulan temannya Steve Ritchie yang juga merupakan seorang desainer Pinball.

Steve melihat tulisan “combat” disebuah papan tulis, ia lalu memberi saran pada Ed Boon, ” kenapa tak kamu beri nama ‘Mortal Kombat‘ saja?”. Menariknya lagi, Steve sendiri akhirnya juga turut terlibat mengisi deretan suara ikonik dari Mortal Kombat.seperti “fatality”, ” flawless victory”, “finish him”, dan masih banyak lagi.

7. Karakter Johnny Cage Terinspirasi Oleh Van Damme

Tak dapat dipungkiri bahwa sosok Jean Claude Van Damme merupakan salah satu aktor yang tenar di tahun 80-90an. Banyak film yang telah sukses ia bintangi di era tersebut, salah satunya melalui perannya sebagai Frank Dux dalam Bloodsport.

Ed Boon & John Tobias bahkan awalnya ingin membuat film tersebut menjadi sebuah game, namun karena terkendala lisensi, mereka akhirnya justru menciptakan Mortal Kombat yang telah kita kenal sekarang ini. Namun menariknya lagi, mereka tetap terinspirasi pada Bloodsport dan memutuskan untuk membawa citra Van Damme sebagai Frank Dux melalui karakter Jonny Cage.

6. Sebelum Meninggal, Putra Bruce Lee Awalnya Didapuk Berperan Sebagai Johnny Cage

Dengan kesuksesan perilisan gamenya yang begitu luar biasa, tentunya Midway seakan tak ragu membawa franchise fighting andalannya tersebut menuju layar lebar. Threshold Entertainment selaku PH proyek film Mortal Kombat, awalnya mendapuk putra semata wayang Bruce Lee – Brandon Lee untuk memerankan Johnny Cage.

Namun sayangnya, Brandon Lee mengalami sebuah insiden dan harus merenggang nyawa saat menjalani proses shooting film The Crow. Ia tewas tertembak saat property pistol yang digunakan lawan mainnya ternyata merupakan pistol sungguhan yang telah terkokang dan terisi peluru.

5. Mortal Kombat 2 Punya Mode Pong Rahasia

Sukses besar dengan seri pertamanya langsung membuat Midway menciptakan seri kedua Mortal Kombat di tahun berikutnya. Untuk membuatnya semakin manarik, mereka menyelipkan sedikit konten rahasia yang terlihat unik, yaitu mode dimana kalian dapat bermain pong. Untuk mengakses mode pong tersebut, kalian harus menang sebanyak 250 kali dalam mode two players, setelah memenangkan pertarungan ke 25, kalian akan mendapatkan pesan spesial dan langsung dibawa pada mode pong.

4. Karakter Goro Terbuat Dari Tanah Liat

Seperti yang kita kethui, seri Mortal Kombat klasik di eranya kesemua karakternya dipaeragakan oleh orang sungguhan. Namun tampaknya hal tersebut tak berlaku bagi Goro, desainnya yang rumit dengan tubuh besar dan tangan berjumlah empat membuatnya sulit untuk diperagakan. Untuk mengakali hal tersebut, tim developer akhirnya memutuskan untuk menghadirkan Goro melalui tanah liat, model Goro yang terbuat dari tanah liat tersebut digerakan satu-persatu melalui proses stop motion.

3. Kata Legendaris “Toasty”

“Toasty” merupakan sebuah lontaran kalimat bernada falsetto unik yang sering kali terdengar di tengah intensnya pertarungan Mortal Kombat. Kalimat tersebut muncul bersamaan dengan wajah Dan Forden saat kalian mampu melontarkan damage masif pada musuh, seperti melalui upercut misalnya.

Namun siapa sangka, kalimat tersebut awalnya merupakan candaan Dan Forden sendiri beserta keempat pengembang Mortal Kombat lainnya. Hal tersebut akhirnya membuat Ed Boon menyarankan untuk memasukan suara toasty falsetto tersebut beserta wajah Dan didalamnya.

2. Badan Rating ESRB Tercipta Karena Mortal Kombat

Tampilkan kekerasan yang begitu eksplisif, Mortal Kombat tentunya menuai kontra pada masa itu, eksistensinya dinilai mampu menimbulkan perilaku kekerasan pada tiap gamer yang memainkannya. Untuk menangani hal tersebut, akhirnya Amerika & Kanada menciptakan sebuah badan regulasi berjuluk Entertainment Software Rating Board (ESRB).

Badan regulasi tersebut tentunya tetap kita kenal hingga saat ini dan tetap konsisten memfilter tiap konten video game yang ada. Untuk konten kekerasan penuh darah dari Mortal Kombat sendiri tentunya mendapat rating Mature dan hanya boleh dimainkan kalangan diatas 17 tahun saja.

1. Mortal Kombat 11 Dibanned di Indonesia

Mengejutkan memang mendengar Warner Bros yang awalnya gencar melakukan promosinya di Indonesia tiba-tiba menarik Mortal Kombat 11. Beberapa hari sebelum tanggal perilisannya, pihak Warner Bros terpaksa menarik versi digital maupun retail Mortal Kombat dari pasar Indonesia karena sebuah kontroversi.

Menariknya, kontroversi tersebut bukan tercipta karena masalah kekerasan yang begitu eksplisit, namun karena adanya kostum Kold War dari Skarlet. Kostum bertemakan Uni Soviet menuai protes dari suatu kelompok karena dibagian topinya menampilkan simbol palu & arit yang memang terasa sensitif di negara kita ini.

Itulah kesepuluh fakta unik & gila dari Mortal Kombat, manakah menurut kalian yang paling menarik?

Baca juga berita atau artikel menarik lainnya dari Author.

Contact: erenhartd

Related Posts

Hak Cipta © 2024 Alfulaila. Semua Hak Dilindungi Undang-Undang.