Pengurus Besar Ikatan Sport Sepeda Indonesia (PB ISSI) mengirimkan sembilan atletnya untuk bersaing di Asian Road Cycling Championships. Ajang itu akan diselenggarakan di Thailand, 7-13 Juni 2023.
Sembilan atlet itu ialah Aiman Cahyadi, Odie Purnomo, Muhammad Abdurochman, Dealton Prayogo, Andy Royan, Ayustina Delia Prianta, Dewika Mulya Sofa, Liontin Evangelina, Magh Firotika Marenda.
PB ISSI, dalam keterangan tertulisnya kepada pewarta, menyebut formasi atlet yang diturunkan pada kejuaraan tersebut tidak jauh berbeda dengan komposisi saat SEA Games 2023 di Kamboja, yakni lima putra dan empat putri.
Baca juga: Aiman Senang Tim Balap Sepeda Indonesia Juara Umum SEA games 2023 |
Saat di SEA Games 2023, tim balap sepeda Indonesia pada disiplin road race merebut satu medali emas dari Terry Yudha Kusuma di nomor Men’s Criterium dan medali perak pada nomor Men’s Mass Start atas nama Aiman Cahyadi.
Sementara di Kejuaraan kali ini, nomor yang dilombakan yaitu Men U-23 Individual Time Trial, Men Junior Individual Time Trial, Men Elite Individual Time Trial, Women Elite individual Time Trial, Time Trial Mix Relay, Men Junior Individual Road Race, Men U-23 Individual Road Race, Men Elite Individual Road race, dan Women Elite individual Road Race.
“Tentu harapan kami adalah meraih hasil terbaik, baik itu secara individu maupun tim,” kata pelatih balap sepeda Rudy Dwi Yanuar.
Sementara itu, Budi Saputra selaku manajer timnas balap sepeda Indonesia, mengatakan kejuaraan ini mejadi bagian dari uji coba timnya sebelum tampil di Asian Games 2023 di Hangzhou, China, pada 23 September sampai 8 Oktober.
Baca juga: Indonesia Lampaui Catatan Terbaik Lima Edisi Terakhir SEA Games |
Bagaimana pun, pebalap-pebalap yang akan turun di ajang ini ialah atlet balap sepeda terbaik. “Semua atlet road terbaik Asia hadir dalam kejuaraan tersebut dan menjadi parameter performa atlet Timnas road,” kata Budi.
Sementara itu, Ketua Umum PB ISSI Listyo Sigit Prabowo sebelumnya mengapresiasi perjuangan para atletnya di SEA Games Kamboja kemarin. Jenderal Polisi RI itu berharap atlet-atletnya dapat menorehkan prestasi yang tinggi.
“Terima kasih sudah berjuang untuk Indonesia dan terus berlatih dengan giat untk prestasi yang lebih tinggi pada kejuaraan yang akan datang seperti Asian Games 2023,” kata Liysto.
(mcy/krs)